Translate

Selasa, 20 Maret 2012

Chichen Itza

Chichen itza
Chicehn Itza ''berada di mulut sumur Itza'' merupakan salah satu peninggalan terbesar kebudayaan maya yang telah di kunjungi oleh ribuan orang,tetapu tetap menjadi misteri besar.Banyak legenda dan teori terkait Chichen Itza.Kota yang di penuhi bangunan piramida,kuil,dan lapangan yang di kelilingi pillar ini merupakan lokasi suci bangsa Maya,sekaligus pusat kerajaan merek dari tahun 750-1200 M.
Namun,bangunan utama di kota itu,seperti Pyramid of kukulkan,Temple of the warriors,dan Ball Court memiliki desain dan pengaruh bangsa Toltec.Memang,ada teori yang menyatakan bahwa bangsa Toltec menginvasi Chichen Itza sehingga membawa pengaruh baru pada bangunan mereka.Teori lain justru menyatakan ibu kota Toltec terpengaruh oleh budaya bangsa Maya sehingga terjadi percampuran budaya.


Piramid of kukulkan
 
Piramid of Kukulkan
Bangunan menyerupai piramida ini memiliki dua nama lain El castilo atau The castle dan memiliki tinggi 24m.Dua sisi piramida ini telah di restorasi dan di setiap sisi bangunan memiliki 91 anak tangga.Dengan menyertakan bagian puncak total ada 365 anak tangga,masing-masing mewakili tiap hari dalam satu tahun.Saat Matahari berada di tempat kahtulistiwa pada musim semi dan gugur,sinar matahari yang menyinari anak tangga memunculkan ilusi seekor ular menuruni anak tangga piramida.Kuil yang berada di puncak piramida dapat di capai melalui sisi utara piramida an di dalamnya menyimpan patung jaguar bermata batu jade

The Ball Court
Bangunan ini merupakan bangunan terbesar di antara bangunan sejenis dan menjadi tempat berlangsung nya permainan bola karet yang harus di pukul melalui sebuah lubang dinding.Permainan unik tersebut merupakan cara memecahkan suatu perselisihan atau sebagai persembahan kepada dewa.Pemain yang kalah akan menemui ajalnya 

The Temple Of The Jaguar dan Temple of Jaguar

Reruntuhan Temple of the Warrior
Dua buah kuil ini terlihat vsangat impresif .Tiang-tiang batu berbentuk bunda dan persegi berhias ukiran mengelilingi kuil di bagian Barat dan Selatan.Keahlian bangsa maya dalam bidang astronomi sangat mengagumkan.Mereka mampu memperkirakan dengan tepat kapan terjadinya gerhana matahari.Di lokasi ini juga dapat di temui sisa sisa bangunan pengamatan ( observasi ) luar angkasa yang mengesankan.

Reruntuhan Temple of the Jaguar
Namun,Chichen Itza juga memiliki jejak pengorbanan manusia,suatu hal yang lazim pada masa itu.Kota ini hanya memiliki satu sumber air permanen berupa rangkaian sumur alam.Catatan bangsa Spanyol memperlihatkan gadis muda akan di lemparkan hidup-hidup ke dalam sumur terbesar sebagai persembahan dewa hujan.Penelitian arkeologi yang di lakukan menemukan kerangka para korban di dasar sumur,lengkap dengan perhiasan mereka.
Chichen Itza lwbih dari sekedar lokasi religius dan seremonial belaka.Situs ini merupakan pusat kota modern dan menjadi penghubung utama jalur perdagangan.Namun,setelah melalui abad-abad penuh kesejahteraan,kota ini menemui akhir yang misterius.Selama tahun 1400,orang-orang mulai meninggalkan kota,menyisakan peninggalan mengagumkan mereka tak terurus tanpa meninggalkan jejak mengapa mereka pergi.Para ahli mengemukakan beragam pendapat untuk mencoba menjelaskan,mulai dari kekeringan,tanah yang tak lagi subur,dan tuntutan para penguasa akan penaklukan harta kekayaan 

nah itu sekilas tentang Chichen Itza anda mau kesana ????

Tidak ada komentar:

Posting Komentar